Apakah Pasta Gigi bisa untuk Mengatasi Jerawat?

Jawabnya bisa iya, bisa juga tidak karena akan bergantung pada jenis jerawat. Biasanya jerawat yang baru timbul kecil kemerahan akan dengan mudah diatasi dengan pasta gigi. Efek pendinginnya sangat manjur dalam meredakan peradangan ringan pada jerawat. Namun bila ini jenis jerawat di bawah kulit, atau jenis jerawat batu, atau jerawat nasi, mungkin butuh langkah lebih lanjut selain dengan sebuah pasta gigi.

Ada beragam jenis jerawat dan semuanya tidak bisa diatasi dengan sebuah pasta gigi. Inipun bukan pasta gigi biasa, yang ada penyegarnya dan bukan yang mengandung gel. Jerawat juga harus bebas dari unsur yang bisa membuntu saluran kelenjar minyak dan pori-pori di kulit, bila ini terjadi bukannya jerawat akan teratasi tapi akan semakin timbul menyebar.

Pengalaman sesorang dalam mengatasi jerawat memang belum tentu bisa mengatasi jerawat orang lain. Ini bisa dimaklumi karena perbedaan karakter kulit, perbedaan jenis jerawat, perbedaan pula penyebab dari jerawat. Masing-masing faktor memiliki kontribusi yang besar dalam timbulnya jerawat dan cara mengatasinya.

Pada kulit yang sensitif sangat mudah mengalami iritasi bila menggunakan bahan atau obat jerawat yang menggunakan bahan kimia. Selain bisa mengakibatkan iritasi, juga akan menimbulkan bekas jerawat saat sembuh nantinya. Jadi perlu hati-hati dalam mengatasi jerawat. Bila menengok ke pasta gigi yang sangat ramah pada lapisan gusi, maka akan ramah pada lapisan kulit muka. Bahan non alami sangat dianjurkan untuk penyakit kulit seperti jerawat, karena bisa jadi penyebabnya adalah komplek dan salah satunya bisa karena kulit yang sensitif.

Menggunakan pasta gigi untuk mengatasi jerawat

Beberapa orang memang berhasil mengatasi jerawat dengan menggunakan pasta gigi. Cara melakukannya juga sangat mudah, bersihkan dulu kulit wajah dari makeup, sebelum memberi olesan tipis pasta gigi ke bagian jerawat. Ini bisa dilakukan sebelum tidur di waktu malam, dan keesokan harinya jerawat sudah akan berkurang bahkan menghilang dari kulit wajah.

Memang syaratnya cukup banyak, hanya jenis jerawat yang berupa radang kecil kemerahan yang bisa diatasi. Juga gunakan pasta gigi yang ada penyegarnya dan tanpa kandungan gel di dalamnya. Kemudian memiliki tidur yang cukup bagus, karena tidur nyenyak akan membantu proses penyembuhan di kulit, ini juga membantu mengendalikan produksi hormon yang juga berkontribusi pada produksi kelenjar minyak yang berlebihan.

Perawatan kulit wajah yang teratur

Kulit wajah memang sangat sensitif bila dibandingkan jenis kulit di bagian tubuh lainnya. Bila dibiarkan tanpa perawatan akan mudah mengalami gangguan pada kulit wajah seperti terjadi jerawat. Ini juga sering terjadi pada kulit wajah yang berminyak, akan mudah kotor dan mudah timbul jerawat. Bila melihat kenapa begitu mudah sesorang mendapati jerawat di kulit wajahnya, memang berhunungan dengan karakter kulitnya dan perawatan kulit wajah yang kurang.

Bila memang memiliki kulit wajah yang rentan berjerawat, mungkin bukan hal yang manis bila harus selalu mengolesi pasta gigi ke kulit wajah. Justru perawatan kulit wajah yang teratur akan menjaga kulit wajah dari jerawat atau penyakit kulit lainnya. Ini terutama kebersihan kulit wajah sebelum tidur, dan sehabis bepergian keluar, saat kulit muka akan rentan terkena jerawat.
Next
« Prev Post
Previous
Next Post »
logo
Copyright © 2013. Tips Bebas Jerawat - All Rights Reserved
-->